Komputasi Kencang dan Terjangkau dengan Bay Trail-M

Sepanjang dua tahun terakhir ini, Intel semakin serius untuk menggarap pasar mobile yang memang semakin lama semakin berkembang. Bukan cuma notebook, Intel pun berupaya untuk menghadirkan solusi prosesor yang bertenaga serta hemat daya untuk memenuhi kebutuhan perangkat mobile lain seperti smartphone dan tablet.

Untuk memenuhi kebutuhan para pengguna untuk smartphone, tablet, notebook, serta beberapa perangkat mobile lainnya yang bertenaga, Intel meluncurkan Bay Trail. Bay Trail merupakan produk terbaru Intel yang telah menggunakan arsitektur terbaru. Dengan menggunakan arsitektur baru, maka Bay Trail ini memiliki efisiensi yang jauh lebih baik jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, baik dari sisi kinerja mau pun konsumsi dayanya.

Bagi kamu yang sering berpergian dan tetap harus bekerja dalam perjalanan, notebook merupakan salah satu perangkat yang wajib digunakan. Nah, untuk kamu yang membutuhkan notebook berharga terjangkau, namun tetap mampu memberikan kinerja yang nyaman untuk digunakan sehari-hari, Intel menyediakan beragam varian Celeron, serta Pentium yang kini menggunakan Bay Trail-M.

Pendukung Mobilitas Tinggi yang Kini Semakin Kencang dan Efisien

Selama ini, varian Celeron, serta Pentium diposisikan sebagai varian entry-level yang memiliki kinerja terbatas yang menurut sebagian orang kurang memadai untuk menjalankan berbagai aplikasi sehari-hari. Namun dengan penggunaan arsitektur Bay Trail-M, kini Atom, Celeron, dan Pentium telah mengalami peningkatan yang pesat. Sehingga, cukup dengan perangkat berbasis Atom, Celeron, maupun Pentium, kamu sudah bisa menjalankan berbagai kebutuhan komputasi sehari-hari.

Selain memiliki kinerja yang jauh lebih baik, Bay Trail-M juga kini juga memiliki efisiensi yang jauh lebih baik untuk urusan penggunaan daya. Dengan proses produksi 22 nm, Celeron dan Pentium yang berbasiskan Bay Trail-M kini memiliki kebutuhan daya yang sangat rendah, TDP maksimal hanya sekitar 7,5 watt. Ini tentunya membuat notebook menjadi memiliki daya tahan baterai yang lebih lama sehingga kamu tak perlu lagi direpotkan untuk urusan pengisian daya baterai saat kamu harus bekerja jauh dari jaringan listrik dalam waktu yang lama.
t100

Bukan cuma irit daya, proses fabrikasi 22 nm untuk Bay Trail-M juga membuatnya memiliki suhu yang lebih rendah. Dalam kondisi beban penuh pun, suhunya tetap terjaga. Bahkan, dalam kondisi pendinginan pasif (tanpa kipas) pun, prosesor ini mampu bekerja dengan baik. Jadi kamu pun bisa menggunakan sebuah perangkat dengan pendinginan pasif seperti perangkat 2-in-1 yang hening (tanpa kipas) tanpa perlu khawatir urusan panas.

Kinerja Grafis yang Lebih Baik

widi-remote-320x160
Selain meningkatkan sisi kinerja dan efisiensi daya, Intel juga meningkatkan kinerja grafis Bay Trail-M ini. Di dalam Bay Trail-M, Intel memberikan GPU Intel HD Graphics. Sebelumnya, GPU ini biasanya muncul pada prosesor kelas atas seperti seri Intel Core. GPU Intel HD Graphics ini kini juga memiliki kemampuan yang lebih baik. GPU ini mampu menjalankan video 4K dengan baik serta menampilkan resolusi 2K dengan lancar. GPU ini juga telah mendukung DirectX 11. Jika kamu ingin menghubungkan notebook kamu dengan layar tambahan, GPU Intel HD Graphics ini juga telah mendukung teknologi Intel Wireless Display (WiDi) sehingga kamu bisa meneruskan tampilan layar notebook kamu ke layar eksternal secara nirkabel tanpa memerlukan kabel.

Segera Hubungi Kami
(Servis Surabaya)
Email : karunia_mandiri@yahoo.com
Telp : (031) 8705532
081234363563 / 08123120611
Atau datangi kantor kami PT.Karunia Mandiri Consultant


Jl. Kedung Asem No 47 Surabaya

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Komputasi Kencang dan Terjangkau dengan Bay Trail-M"

Posting Komentar